Mi Drop, fitur fresh di MIUI 7 Pesaing Sharelink Asus - Blog Safriadi Lamba

Hot

Post Top Ad

Friday, February 12, 2016

Mi Drop, fitur fresh di MIUI 7 Pesaing Sharelink Asus


Nama vendor Xiaomi semakin hari semakin melambung dan dikenal di seluruh dunia. Berkat trik marketing 'flash sale' yang menjadi trendsetter dan ditiru oleh banyak vendor lain. Harga smartphonenya yang sangat kompetitif diprediksi nama Xiaomi akan terus bersinar di jagat teknologi. Salah satu hal yang patut diacungi jempol dari Xiaomi adalah user interface yang begitu ciamik dan berkelas yang mereka namakan, MIUI. Pada dasarnya UI ini meniru konsep UI IOS kepunyaan Apple, sebuah launcher bebas app drawer, namun polesan fitur keren dan terbaru membuat MIUI semakin dicintai penggemarnya.

Pada tanggal 13 Agustus 2015, Xiaomi mengumumkan UI versi terbaru, yaitu MIUI 7. Walaupun masih versi beta, UI versi teranyar tersebut diklaim membawa kostomisasi yang lebih lengkap, dan optimalisasi baterai yang lebih bagus serta beberapa fitur lainnya. Xiaomi juga merencanakan merilis update terbaru setiap dua pekan sekali. Seperti rencana mereka, update terbaru dari MIUI 7 Global Developer ROM 5.9.25 baru saja digulirkan dan membawa fitur baru dan menarik, yaitu Mi Drop. Kali ini saya akan membahas fitur paling fresh tersebut.

Mi Drop adalah fitur yang mengizinkan sesama pengguna Xiaomi mengirimkan file menggunakan teknologi Wifi Direct. Pengguna dapat mengirimkan file-file besar seperti video dalam waktu singkat. Jadi tidak perlu harus kesal lagi karena mengirim file dengan Bluetooth dalam waktu lama. Sebenarnya fitur seperti ini sudah banyak tersedia pada android vendor lain, seperti Sharelink punya Asus. Namun ada sedikit perbedaan, Xiaomi menyebutkan bahwa fitur mi drop sudah terintegrasi sepenuhnya dalam gadget xiaomi kesayangan anda. Icon mi drop langsung terdapat di panel notifikasi, ini memudahkan penggunanya untuk mengaktifkan fitur ini dengan cepat. Berikut cara mengirim file menggunakan mi drop.

· Buka File Explorer dan cari file yang ingin di kirim via Mi Drop


· Tekan dan tahan dan conteng file yang ingin dikirim


· Pilih send, dan pilih icon Mi Drop


· Mi Drop akan mencari si penerima secara otomatis, untuk si Penerima pastikan mengaktifkan fitur Mi Drop dari Panel notofikasi.



Selamat menikmati fitur Mi Drop…

2 comments:

  1. masih bingung cari agen poker online terpercaya
    kunjung aja skarang juga www.indokartu.net
    dengan minimal deposit yang rendah 10.000 dan penarikan dana 25.000
    bahkan sudah di lengakpi dengan bank kesayangan anda, menjadi mempermudah akses kalian bermain
    BBM : PIN : indkartu
    LINE ID : indokartu
    WHATSAPP : +628-129-347-872

    ReplyDelete
  2. jangan lewatkan bonus asian games & kemerdekaan di donacopoker dan jangan lupa peluang usaha tanpa modal donacopoker
    untuk info selanjutnya silahkan hubungi kontak di bawah ini
    BBM : DC31E2B0
    LINE : Donaco.poker
    WHATSAPP : +85515875229

    ReplyDelete

Post Top Ad